Pemanfaatan Teknologi Informasi Pada Pendidikan Agama Islam Di Sekolah Dasar
Keywords:
Pendidikan Agama Islam, Teknologi Informasi, Sekolah DasarAbstract
Pengaruh kemajuan teknologi informasi telah mencakup seluruh aspek kehidupan. Dunia pendidikan pun tak luput dari pengaruhnya. Pendidikan agama Islam sebagai mata pelajaran wajib di sekolah dasar yang memberikan kontribusi besar pada pendidikan karakter generasi bangsa. Dengan demikian, guru pendidikan agama Islam sebagai komponen penting yang membimbing siswa dalam mengembangkan kompetensi pengetahuan, keterampilan dan karakter harus mampu menghadirkan proses pembelajaran yang inovatif dan tidak membosankan. Tujuan penulisan ini adalah untuk memberikan informasi terkait pemanfaatan teknologi informasi pada pendidikan agama Islam di sekolah dasar. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan (Library Research) dimana studi kepustakaan adalah kegiatan mengumpulkan bahan-bahan yang berkaitan dengan penelitian yang berasal dari buku, jurnal-jurnal ilmiah, literatur-literatur dan publikasi-publikasi lain yang layak dijadikan sumber untuk penelitian yang akan di teliti penulis, dengan cara mendeskripsikan dan menguraikan data tersebut melalui beberapa pendapat para ahli. Pemanfaatan teknologi informasi pada pendidikan agama Islam di sekolah dasar dapat menggunakan teknologi informasi berbasis visual, teknologi informasi berbasis audio dan teknologi informasi berbasis visual audio.
References
Abdul Madjid dan Dian Andayani (2004), Pendidikan Agama Islam (PAI) Berbasis Kompetensi: Konsep dan Implementasi Kurikulum 2004 (Bandung: Remaja Rosdakarya).
Abuddin Nata (2001), Paradigma Pendidikan Islam (Jakarta: Grasindo). Jurnal Pendidikan Agama Islam, Academia. 1-25.
Ah Subhan (2018). Tekhnologi Informasi dan Pendidikan Islam: ADDABANA Jurnal Pendidikan Agama Islam E-ISSN 2620-6129.
Effandi Muhajjir (2018), Tekhnologi Informasi dan Komunikasi dalam Pendidikan (Jakarta: YNHW).
Hamzah B. Uno dan Nina Lamatenggo (2010), Teknologi Komunikasi Dan Informasi Pembelajaran, (Jakarta PT Bumi Aksara).
Irwansyah Edy (2014), Pengantar Informasi, Cet. 1 (Yogyakarta: Deepublish).
Nuryana Zalik (2018), Pemanfaatan Teknologi Informasi dalam Pendidikan, Jurnal TAMADDUN- FAI UMG. Vol. XIX. No.1 diakses melalui
Shunhaji Akhmad (2019), Agama dalam Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar, Jurnal Pendidikaan Agama Islam Volume 1 No 1, diakses pada tanggal 20 November 2022 melalui https://www.jurnalptiq.com/index.php/andragogi/article/view/46/46
Umi Musya’adah (2018), Peran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar, Jurnal Pendidikan dan Perkembangan Anak e-ISSN: 2656-1638, Volume 1. 1-24
Undang–Undang Sistem Pendidikan Nasional Nomor 20 Tahun 2003 (2013), Dalam Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional (Jakarta: Permata Press).
Zakiyah Daradjat (1992), Ilmu Pendidikan Islam, (Jakarta: PT Bumi Aksara).
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Muhammad Jundi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.