Penggunaan Aplikasi Whatsapp Group Sebagai Media Online Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) Dan Permasalahannya
Keywords:
Handphone, Media Pembelajaran, Whatsapp Group, Pandemi Covid-19Abstract
Pandemi Covid-19 telah memberikan gambaran atas kelangsungan dunia pendidikan di masa depan melalui bantuan teknologi. Namun, teknologi tetap tidak dapat menggantikan peran guru dan interaksi belajar antara pelajar dan pengajar sebab edukasi bukan hanya sekedar memperoleh pengetahuan tetapi juga tentang nilai, kerja sama, serta kompetensi. Situasi pandemi ini menjadi tantangan tersendiri bagi kreativitas setiap individu dalam menggunakan teknologi untuk mengembangkan dunia pendidikan. hasil observasi online melalui beberapa artikel yang dilakukan dalam penggunaan media komunikasi WhatsApp khususnya penggunaan Whatsahapp group pada pembelajaran dapat membantu proses penyampaian informasi materi yang akan dipelajari serta mempermudah guru dalam proses pembelajarandengan adanya fitur yang tersedia. Penggunaan whatsApp dinilai efektif sebagai media komunikasi pembelajaran online pada masa pandemi covid 19 yang dilakukan oleh guru kelas maupun guru mata pelajaran PAI dalam kegiatan pembelajaran yang memuat kegiatan pembukaan, inti dan penutup. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh manfaat dari pemanfaatan aplikasi whatsapp sebagai media online pembelajaran jarak jauh (pjj) dan pemaslahannya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif yang menitikberatkan pada penelitian kepustakaan (library research). Karena seluruh datanya bersumber pada bahan-bahan pustaka. Dapat dosimpulkan bahwa Penggunaan grup WhatsApp sebagai media pembelajaran dirasa cukup membantu Guru dan peserta didik dalam proses pembelajaran sebagai pengembangan media pembelajaran. Peserta didik yang tertinggal materi pembelajaran karena tidak halangan tidak bisa hadir kini tidak perlu untuk meminta materi pada temanya karena guru mampu mengshare materi pembelajaran yang tertinggal itu pada grup tersebut.
References
Afifah Nur Sakinah. KKN Tematik UPI 2021: Penggunaan Aplikasi Whatsapp sebagai Media Pembelajaran Daring di masa pandemi Covid-19. https://berita.upi.edu/kkn-tematik-upi-2021-penggunaan-aplikasi-whatsapp-sebagai-media-pembelajaran-daring-di-masa-pandemi-covid-19/
Ina Magdalena1, Suhaemi2, Shinta Inayah3, Nurul Dwi Hidayati4 , Krisna Jaya5. Universitas Muhammadiyah Tangerang. Pemanfaatan Whatsapp Pada Pembelajaran Di Pendidikan Sekolah Dasar Negri Karawaci Baru 1 Di Masa Pandemi Covid-19. https://ejournal.stitpn.ac.id/index.php/bintang/article/download/1369/956/
Lensi Wahyuni, Penggunaan Aplikasi Whatsapp Dalam Pembelajaran Daring Di Kelas Iv A Sdn 61 Bengkulu Selatan. http://repository.iainbengkulu.ac.id/6281/1/LENSI%20WAHYUNI.pdf
Nindi Saputri, S.Pd dan Rizka Dwi Lestari, S.Pd. Konsep Pembelajaran Di Masa Pandemi Covid-19. https://labschoolfipumj.sch.id/konsep-pembelajaran-di-masa-pandemi-covid-19/
Rina Diningsih1, Eddy Haryanto2, Urip Sulistiyo3. Penggunaan Whatsapp Sebagai Media Pembelajaran Online Pada Saat Pandemi Coronavirus Di Kelas V Sdn169/X Pandan Makmur. https://online-journal.unja.ac.id/JPTD/article/view/13251/11785
Rina Diningsih1, Eddy Haryanto2, Urip Sulistiyo3. Universitas Jambi. Penggunaan Whatsapp Sebagai Media Pembelajaran Online Pada Saat Pandemi Coronavirus Di Kelas V SDN 169/X Pandan Makmur. https://online-journal.unja.ac.id/JPTD/article/view/13251
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Erni Hayani
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.